Lawu Ds - Perhutani (05/01/2026) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu Ds bersama Ikatan Istri Karyawan (IIK) Perhutani Cabang KPH Lawu Ds dan TK Tunas Rimba melaksanakan Gerakan Sedekah Oksigen dengan membagikan 600 bibit pohon Multi Purpose Tree Species (MPTS) secara gratis kepada masyarakat dan pengguna jalan di Simpang Lima Desa Oro-oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo, Kabupaten Madiun, Senin (05/01/2026).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program “Hijaukan Negeri, Pulihkan Bumi” yang diinisiasi Perhutani Divisi Regional Jawa Timur melalui pembagian 2.026 bibit pohon secara serentak di tujuh kota, yakni Madiun, Jombang, Bojonegoro, Malang, Jember, dan Banyuwangi. Bibit yang dibagikan di wilayah KPH Lawu Ds terdiri atas kedawung 200 plances, mente 150 plances, durian 100 plances, nangka 50 plances, rambutan 50 plances, dan alpukat 50 plances.
Administratur Perhutani KPH Lawu Ds, Adi Nugroho, menyampaikan bahwa kegiatan pembagian bibit merupakan kebijakan Perhutani Divisi Regional Jawa Timur sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat agar semakin peduli terhadap kelestarian alam dan lingkungan.
“Pembagian bibit ini menjadi bagian dari gerakan penghijauan dan sedekah oksigen. Kami berharap masyarakat segera menanam dan merawat bibit yang diterima secara berkelanjutan demi masa depan lingkungan dan generasi mendatang, ” ujarnya.
Adi menambahkan bahwa Perhutani akan terus melibatkan masyarakat dan pemangku kepentingan dalam menjaga kelestarian hutan dan lingkungan melalui komunikasi dan sinergi yang berkelanjutan.
Sementara itu, Wakil Ketua IIK Perhutani Cabang KPH Lawu Ds, Siti Yaroh Choirul Huda, menyampaikan bahwa keterlibatan IIK merupakan bentuk dukungan nyata terhadap upaya pelestarian lingkungan.
“Sebagai bagian dari keluarga rimbawan, kami turut berperan dalam gerakan sedekah oksigen. Semoga bibit yang dibagikan dapat tumbuh dengan baik dan menjadi motivasi bagi masyarakat untuk menjaga lingkungan, ” ungkapnya.
Salah satu warga penerima bibit, Suparman, mengaku senang dan mengapresiasi kegiatan tersebut. Ia berencana menanam bibit yang diterima di pekarangan rumahnya. “Terima kasih kepada Perhutani atas bibit yang diberikan. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan Perhutani semakin jaya, ” ujarnya.@Red.

Salsa