Tingkatkan Hubungan Harmonis, Perhutani Madura Terima Kunjungan Silaturahmi Investor Swasta di Pamekasan

    Tingkatkan Hubungan Harmonis, Perhutani Madura Terima Kunjungan Silaturahmi Investor Swasta di Pamekasan

    Madura -  Perhutani (03/12/2025) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madura menerima kunjungan silaturahmi investor swasta guna peningkatan hubungan harmonis serta diskusi terkait kolaborasi dan kerjasama dalam pengembangan potensi bisnis khususnya Optimalisasi Aset, pemanfaatan tanah Djawatan Kehutanan (DK) Milik Perhutani. Kegiatan berlangsung diruang Lobby Kantor Perhutani KPH Madura, pada Rabu, (03/12/2025).

    Administratur Perhutani KPH Madura Bima Andrayuwana mengatakan bahwa, kami sangat mengapresiasi dan menyambut baik kunjungan silaturahmi tersebut untuk memperkuat hubungan harmonis. Dalam diskusi kami membahas upaya peningkatan kolaborasi dan kerjasama untuk mengembangkan potensi bisnis dan optimalisasi aset dalam wilayah kelola Perhutani KPH Madura, " tutur Bima.

    "Pada dasarnya Perhutani selalu terbuka kepada semua pihak, termasuk investor swasta yang ingin berkolaborasi dan kerjasama kemitraan sesuai regulasi yang ada, ia menambahkan bahwa dalam kerjasama yang perlu dikedepankan adalah mencakup tiga aspek yaitu kelestarian lingkungan, sosial dan bernilai ekonomi (Planet, People, Profit), " imbuhnya.

    Sementara itu, As' Adi investor swasta Sumenep menyampaikan terima kasih kepada Perhutani KPH Madura yang menyambut baik kunjungannya sebagai ajang silaturahmi.

    "Harapannya semoga jalinan silaturahmi dan hasil diskusi antara kami dengan Perhutani KPH Madura ke depannya dapat menghasilkan nilai-nilai yang positif bagi pihak-pihak yang terlibat, baik itu dari segi lingkungan, sosial maupun ekonomi, " tutupnya.@Red. 

    Salsa

    Salsa

    Artikel Sebelumnya

    Perhutani Ikuti Rakor Mitigasi Bencana Kabupaten...

    Artikel Berikutnya

    Perhutani Banyuwangi Barat Jalin Kordinasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Apel Peringati Harlah Sekar ke-21 Perhutani Banyuwangi Barat
    Perhutani Probolinggo dan Tim KJPP Gelar Opening Meeting
    Perkuat Integritas dan Kinerja ASN, BKKBN Jatim Gelar Strategi Sehat Mental Tanpa Batas
    Cek Kesiapan Sarana Produksi, Perhutani Bondowoso Optimalkan Produksi Kayu dan Getah Pinus
    Harlah Sekar Perhutani ke-21, Manajemen Perhutani Banyuwangi Barat Ucapkan Selamat

    Ikuti Kami